Minggu, 21 Februari 2010

Rempeyek Kacang



Sabtu minggu libur enaknya buat cemilan nih ya...dari kemarin si ayah request rempeyek terus...emang banyak sih yang jual rempeyek...tapi enakan buat sendiri, daun jeruknya kerasa dan kacangnya bisa banyak euy...emang sedikit repot tapi gak papa lah ....

Ingredients:
- 400gr Tepung beras (nanggung ya ukurannya, abis tepung beras yang ada dirumah tinggal segitu..he..he...)
- 4 sdm sagu
- 1 butir telur
- santan, dari 1/2 butir kelapa (airnya lupa ngukur pokoknya seencernya lah)
- 20 lbr daun jeruk,iris halus
- 250 gr kacang tanah, potong 2 bagian
- Minyak untuk menggoreng

Bumbu halus :
- 3 butir kemiri
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 6 lembar daun jeruk
- 1 sdt garam

Directions:
1. Campur tepung beras dan sagu, tuangi santan sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan rata. Masukkan bumbu halus dan daun jeruk, aduk rata.
2. Masukkan kacang tanah kedalam adonan, aduk hingga rata.
3. Panaskan minyak, ambil satu sdm adonan goreng sampai matang dan warnanya agak kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan. Lakukan hal yang sama sampai adonan habis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...